Minggu, 07 April 2013

malas



LAZY

   Sering sekali kita mengikuti hawa nafsu kita untuk bermalas malasan, mengabaikan guru atau dosen yang sedang menerangkan padahal itu semua adalah hal positif yang mereka berikan untuk bekal kita dimasa depan, keluar dari jam pelajaran berpura-pura ketoilet adalah alasan yang sangat sering kita lakukan untuk bisa menghindari dosen yang sedang menerangkan hehe, sering sekali kita gunakan waktu yang seharusnya untuk menimba ilmu sebanyak mungkin malah kita pakai untuk hal-hal yang jauh akan sisi positive.

   Dan tahukah kalian, dengan seringnya kita mengikuti kemalasan kita yang hanya bertahan berjam-jam kita sudah menunda keberhasilan masa depan kita selama bertahun-tahun,  dengan usia kita yang terbilang sudah bukan anak-anak lagi tapi remaja yang menuju arah dewasa kita sudah seharusnya memiliki pikiran-pikiran yang maju yang pada nantinya membangun pribadi kita agar lebih disiplin dan mau belajar.

   Memang sulit pada dasarnya orang yang terbiasa hidup dalam sebuah kemalasan dan berubah setidaknya sedikit disiplin akan waktu untuk mempergunakan waktu sebaik-baiknya, tapi kalau kita mau dan ingin untuk masa depan yang lebih baik setidaknya untuk diri kita sendiri agar sedikit disiplin semuanya pasti akan terlaksana, berfikir luas kedepan dan tidak berpaku pada kata ‘’LIHAT SAJA NANTI’’ karena kata itu kita akan menjadi pribadi yang tertinggal oleh orang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar